Berita


Kepala UPTD SMAN 1 Mamuju Lepas Siswa-Siswi Menuju Ajang Nasional FLS3N 2025

UPTD SMAN 1 Mamuju menggelar prosesi pelepasan siswa-siswi yang berhasil melaju ke tingkat nasional pada ajang Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari kedua Inarture Smansa (Sabtu, 15 November 2025), dan menjadi salah satu momen paling membanggakan bagi seluruh warga sekolah.

Siswa-siswi yang berprestasi tersebut terdiri dari kategori Film Pendek, yaitu Muh Fardan Kholil (XII A3), Septian Anugrah Ramadhan (XI G2), dan Zainab Khairunnisa (XI B3). Sementara untuk kategori Jurnalistik, SMAN 1 Mamuju diwakili oleh Izzatul Fajri (XII A1). Keempat siswa ini sebelumnya berhasil menorehkan prestasi gemilang di tingkat provinsi hingga akhirnya dinyatakan lolos ke babak nasional.

Prosesi pelepasan dipimpin langsung oleh Kepala UPTD SMAN 1 Mamuju. Dalam sambutannya, Ibu Hj. Halima, S.Pd., M.Pd menyampaikan rasa bangga serta apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh peserta yang telah mengharumkan nama sekolah. Kepala sekolah juga mendoakan agar para peserta diberikan kelancaran, keselamatan, dan kesuksesan selama mengikuti perlombaan di tingkat nasional.

Beliau juga berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus mengembangkan potensi di bidang akademik maupun non-akademik. Dukungan penuh dari guru, teman-teman, serta keluarga besar UPTD SMAN 1 Mamuju turut mengiringi langkah mereka menuju ajang nasional.

Dengan semangat dan tekad yang kuat, siswa-siswi ini diharapkan mampu memberikan hasil terbaik dan membawa pulang prestasi yang membanggakan bagi Kabupaten Mamuju dan Provinsi Sulawesi Barat.

Kontak


Alamat :

JL. KUMBANG LOLLO NO. 01

Telepon :

042621223

Email :

sman1mamuju.humas@gmail.com

Website :

https://www.smansamamuju.sch.id/

Media Sosial :

spmb.sulbarprov.go.id


LOGO DAN TEMA HUT KE-80 RI


Terkini